Selasa, 29 Desember 2009

Mengendarai Motor di Jalan Berpasir atau Berkerikil


Jalan berpasir atau berkerikil kadang berbahaya bagi para pengendara motor. Sangat sulit untuk mengendalikan motor saat roda melintasi pasir dan kerikil. Jangan panik, ada trik untuk melewati jalan berpasir maupun berkerikil. Kuncinya ada pada posisi badan. Bokong agak diangkat dari jok dan kaki menempel di bodi motor.
Tujuan dari sikap ini untuk menjaga keseimbangan motor. Karena dengan bokong agak diangkat dan kaki menempel di bodi, telapak kaki dan tangan bisa mengendalikan motor yang oleng supaya stabil kembali. Lalu kecepatan motor dikurangi, jaga tetap konstan dan jangan melebihi 20km/jam. Sebab apabila membuka gas saat di pasir atau kerikil, hentakan gas pertama bisa membuat pijakan ban ke pasir atau kerikil tergelincir. Akhirnya keseimbangan akan goyah dan ujung-ujungnya bisa terjatuh. Semoga trik ini bisa bermanfaat bagi para bikers. Selamat mencoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar